Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2019

Mengilhami Peranan Plastik untuk Kebaikan

Dear readers , Senang sekali bisa berpartisipasi dalam acara Talkshow "Potensi Ekonomi dari Pengelolaan Sampah Plastik" yang diselenggarakan oleh Komunitas Plastik untuk Kebaikan. Acara ini dihadiri oleh 5 narasumber yang mumpuni di bidang pengolahan sampah terutama sampah plastik. Plastik diciptakan untuk kemudahan hidup karena pembuatan plastik membutuhkan teknologi. Sama halnya dengan teknologi itu sendiri, plastik diinisiasi untuk mengatasi berbagai masalah yang cukup rumit bagi manusia. Bayangkan saja jika tidak ada plastik, semua hal pasti bisa tercecer atau tidak efisien saat dikemas. Contoh kecilnya adalah makanan dan minuman. Kedua hal ini tidak akan bisa dikonsumsi dengan mudah kapan saja dan di mana saja jika tidak dikemas dalam plastik. Ada beberapa fakta menarik yang dirangkum oleh ADUPI. Sebelumnya, kita kenalan dulu yuk sama ADUPI. Apa atau Siapa sih ADUPI?  ADUPI adalah singkatan dari Asosiasi Daur Ulang Plastik Indonesia yang didirikan pada awal tah

Self Pride is Needed!

Assalamualaikum universe , Kali ini aku mau bahas soal self pride alias kebanggaan terhadap diri sendiri. Sudahkah kamu merasa bangga kepada diri sendiri? Kalau aku... SUDAH !!! When I was in Gyeongbok Gung Seoul South Korea Kenapa ya kita harus bangga sama diri sendiri? But, bedakan ya self pride dengan sombong ( arrogant ). Emang apa sih bedanya? Bedanya adalah.... Self pride itu merasa bangga terhadap diri sendiri sehingga membuat hati lebih bahagia, mencintai diri sendiri, dan lebih mawas diri. Berdasarkan pengalamanku, setelah aku punya self pride maka aku jadi lebih percaya diri untuk meyakinkan diri sendiri bahwa aku BISA. Aku mampu mengembangkan diri dan tidak mudah terpengaruh sama orang lain atau merasa iri dengan pencapaian orang lain. Because once again self pride is about loving yourself and be yoursel. Setiap orang itu punya jalan hidup yang berbeda sehingga cobaannya juga beda. Itulah hal yang selalu tanamkan dalam pikiranku. Sedangkan sombong (arr

Pengalaman Seru Berlibur di Makassar, Akan Lebih Seru dengan Menginap di Hotel OYO

Hai semua, Siapa yang belum tahu tentang OYO? Pasti sebagian besar sudah tahu dong, OYO Hotels Indonesia saat ini tengah booming dan digemari oleh banyak orang. Alasan utamanya adalah hotel yang ditawarkan oleh OYO terjamin bagus dengan pelayanan yang baik dan harganya sangat terjangkau. Bayangkan saja, hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp 100 ribuan sudah bisa menginap di hotel yang bagus dan bersih satu malam. Bahkan, ada juga yang menyediakan sarapan gratis karena sudah termasuk paket menginap. Saya pernah menginap di OYO, tetapi bukan di kota yang akan saya bahas ini. Saya tidak menginap di hotel OYO pada saat itu karena belum mengenal OYO itu apa dan seperti apa sistemnya. Kebetulan pada Desember 2017 lalu saat saya plesiran ke Sulawesi Selatan transit di Makassar selama satu hari. Saya menginap di hostel melalui aplikasi lain karena keberadaan saya di Makasar hanya satu hari sehingga saya tidak butuh hotel yang mewah. Hal ini juga yang menjadi alasan saya harus kembali ke